Program Zero Waste Zul-Rohmi Ditargetkan Terwujud 2023

Mataram, Talikanews.com – Salah satu penopang NTB Gemilang adalah NTB Asri dan Lestari. Untuk mendukung program itu, Pemerintah Provisi NTB telah menetapkan Zero Waste sebagai program unggulan, yang ditargetkan terwujud pada tahun 2023.

Oleh sebab itu, Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, bersama sejumlah bupati/walikota dan stakeholders terkait diskusi dengan Redaksi Suara NTB, demi detailannya program tersebut.
Pada kesempatan Gubernur menyampaikan, konsep zero waste sangat detail. Tinggal dilaksanakan dengan dukungan berbagai pihak. Hanya saja, perlu kerja keras untuk menyukseskan program tersebut. Terutama menyangkut mind set masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan di sekitar.

Dr Zul menyampaikan, sistem yang berlaku juga bisa menjadi cara untuk merubah perilaku masyarakat dalam manjaga lingkungan. Seperti halnya di luar negeri, sistem hukum yang berlaku dapat menjadi bagian penting untuk merubah pola pikir dan perilaku masyarakat.

Selain pola pikir masyarakat, perlu diperbanyak tempat sampah yang bisa dijangkau oleh masyarakat. Sebab, selama ini, masih banyak masyarakat yang merasa nyaman dan tidak merasa bersalah membuang sampah di sungai. Sehingga, lingkungan, sungai atau daerah daerah strategis lainnya bisa tercemar.

Untuk mendukung program zero waste lanjut dia, pemerintah akan memperbanyak bank sampah, hingga ke desa-desa. Dan perlu diberikan edukasi dan pemahaman masyarakat tentang bank sampah itu. Sebab, saat ini masih banyak yang menganggap bank sampah itu sebagai tempat untuk membuang sampah, padahal tidak.

“Kalau sampah ini bisa dikelola dengan baik, maka bisa untuk bayar sekolah, kuliah dan lain-lain, ” ungkapnya Sabtu (23/3).

Program zero waste yang digagas pemerintah provinsi NTB ini juga mendapat dukungan dari pemerintah kabupaten/kota. Seperti halnya disampaikannya Bupati Bima, Hj. Indah Damayanti Putri.
Indah menjelaskan pemerintah daeah dan masyarakat Bima akan mendukung program itu. Hal yang sama juga disampaikan Bupati Lombok Timur dan Bupati Lombok Barat. Kedua kepala daerah ini akan terus berupaya mendukung zero waste.

Di Kota Bima, ada program Bima Taroa, yang menjadi unggulan untuk mendukung program zero waste. Begitu juga dengan kabupaten/kota lain di NTB, akan terus menyukseskan program Zul-Rohmi itu. (TN-04)

Related Articles

Back to top button